Kuatualang.com — Ahad, 18 Juni 2023, Revitalisasi dan Inovasi serta menggiatkan merupakan program KUA Tualang, salah satu Penyuluh Agama Islam Ustadz Ali Asran diminta memberikan tausiyah atau nasehat pernikahan di Walimatul Urus Imam dan Oci dalam acara ngunduh mantu. Hari ahad, 29 Dzulqo’dah 1444 H / 18 Juni 2023.
Dalam tausiyah pernikahan ini penyuluh Agama Islam Ali Asran menyampaikan lima poin tentang Pernikahan :
1. Nikah merupakan perintah Allah dan RasulNya dan merupakan tanda kebesaran Allah sebagai pesan Qs Ar-Rum ayat 21.
2.Suami merupakan Imam dalam rumah tangga sebagaimana pesan Qs An-Nisa ayat 34.
3.Memperlakukan istri harus dengan ma’ruf artinya bahwa istri merupakan pendamping hidup bukan pembantu sebagaimana pesan Qs An-Nisa Ayat 9.
4. Menikahi wanita merupakan sumber mendapatkan harta dan kekayaan sebagaimana pesan Rasullulah dalam Qoulnya : Dari ‘Aisyah RA Rosulullah SAW Bersabda : “Nikahilah wanita karena mereka bisa mendatangkan harta” ( HR Hakim)
5.Sakinah merupakan Kondisi yang harus di wujudkan istri, sementara Mawaddah kondisi yang harus diwujudkan suami sebagaimana dalam buku lentera hati ( Qurois Sihab) kalau sakinah dan mawaddah bisa diwujudkan suami istri maka warohmah akan Allah berikan.
Demikian Ustadz Ali Asran sampaikan pada nasehat pernikahan ini dengan harapan semoga bisa menjadi pedoman bagi pengantin. acara ini ditutup dengan acara mangadati ( adat ) Mandailing yaitu Mangupa-upa pengantin sebagai pertanda walaupun dirantau masih memegang teguh kebiasan leluhur. ( AA)