Kuatualang.com — Rabu, 18 Oktober 2023, Najamudin, S.HI, M.H selaku Kepala KUA Kecamatan Tualang menghadiri undangan menjadi narasumber pada podcast yang ditaja oleh tim Podcast MAN Insan Cendekia Siak, yang beralamat di Jl. Pemda km. 11 Perawang Barat. ini merupakan wujud jalannya Program lintas sektoral dan silaturahmi antara KUA Kecamatan Tualang dengan MAN IC Siak yang dimana sebelumnya sudah melakukan silaturahmi bersama dengan Kepala Madrasah.
Siti Asia, S.HI, M.Pd yang menjadi host pada podcast tersebut melontarkan beberapa pertanyaan yang menarik sehingga pembicaraan menjadi semakin hidup. dimana, didalam podcast tersebut juga disampaikan informasi-informasi penting terkait perkembangan dan inovasi yang signifikan selama Najamudin menjadi sebagai Kepala KUA di Kecamatan Tualang. Selain itu, podcast kali ini juga menyinggung tentang Peringatan Hari Santri serta pelaksaan Gebyar Sholawat di Kecamatan Tualang.
dalam jawaban yang disampaikan, diantaranya Najamudin mengatakan “… Santri itu seperti batang ubi, yang bermakna bahwa santri dimanapun ditempatkan, insyallah akan tetap hidup layaknya batang ubi yang dimanapun dilempar pasti akan tumbuh”.
KUA Kecamatan Tualang tentunya mengapresiasi kegiatan podcast seperti ini, dikarenakan saat ini menyebarkan informasi yang baik melalui pemanfaatan digital dan teknologi sangat perlu dilakukan. dan kedepannya sudah dibuat beberapa program kerjasama ataupun kolaborasi lintas sektoral antara KUA Kecamatan Tualang dengan MAN Insan Cendekia Siak. -admin-